
SMAN 1 Krueng Barona Jaya Deklarasi Bersih Narkoba
——–
Kembali, Instasi Pendidikan di Kabupaten Aceh Besar mendeklarasikan Bersih Narkoba.
Pelaksanaan tersebut dilakukan oleh SMAN 1 Krueng Barona Jaya pada Hari Senin 14 November 2022.
Pada kegiatan ini dihadiri oleh Koordinator Bidang P2M BNNP Aceh Suharmansyah, S.Sos, Koordinator Rehabilitasi Saiful, S.Pd, Subkoordinator Pencegahan Romi Yulifar, SE.
Selain itu dari Pemkab Aceh Besar staf ahli Bupati, Camat Barona Jaya, Kepala Puskesmas Barona Jaya, Kacabdis Barona Jaya dan perwakilan Koramil dan Kapolsek, serta Geuchik Gampong.
Pada kesempatan itu juga dilakukan penandatanganan kerjasama antara SMAN 1 Krueng Barona Jaya, BNN Provinsi Aceh dan Puskesmas Barona Jaya.
Selesai kegiatan, para tamu undangan meninjau ruang UKS yang juga menjadi ruang konseling narkotika, serta ruang perpustakaan untuk aktivitas siswa.
#warondrugs
#speedupneverletup
#acehbersinar
#sekolahbersinar